Seyogyanya bendungan adalah bangunan irigasi besar yang menyediakan air baku bagi masyarakat. Namun bagi masyarakat tertentu dimana wilayahnya jarang tersentuh pembangunan infrastruktur skala besar, bendungan Raknamo menjadi hal baru yang menarik untuk dikunjungi.
Bendungan Raknamo terletak di desa Raknamo Kec. Amabi Oefeto, Kab Kupang propinsi NTT. Bendungan Raknamo merupakan salah satu dari 7 bendungan yang dibangun oleh pemerintahan Bpk Presiden Jokowi selama 4 tahun kepemimpinannya.
Sebelum ada pembangunan bendungan raknamo, jalan masuk ke arah raknamo masih berstatus jalan Kabupaten. Bertahun-tahun jalan Kabupaten ini tidak diperhatikan hingga menjelang saat pembangunan bendungan Raknamo.
Saat ini jalan masuk ke bendungan raknamo sudah mulus. Jalan nyabu tas dan lebar sekali. Mungkin 4 mobil berselisih di saat bersamaan pun masih cukup.
Demi pelebaran jalan beberapa bangunan rumah warga terpaksa dimundurkan ke belakang. Itu termasuk beberapa rumah permanen.
Bendungan Raknamo sudah menjadi destinasi wisata baru bagi penduduk sekitarnya. Tak ada pas masuk, atau gratis. Pengunjung diharapkan menjaga kebersihan selama berada di lokasi bendungan Raknamo. Ada banyak spot foto yang menarik.
Ragam budaya provinsi NTT ditampilkan dalam ukiran semen di dinding, patung-patung tertentu, dan bangunan-bangunan tertentu di kawasan bendungan Raknamo. Keragaman budaya yang ditampilkan ini seringkali menjadi latar belakang bagi pengunjung untuk berswafoto.
Bendungan Raknamo dapat dijangkau dari kota Kupang propinsi NTT dengan berkendara selama kurang lebih satu jam perjalanan.
Mari dan lihat hasil pembangunan pemerintah kita. Sebelum mencapai lokasi bendungan Raknamo, kita akan disuguhi pemandangan yang indah. Ada deretan pohon kayu putih mengelilingi embung kecil Oeltuah.
Di dekat embung Oeltuah terdapat sebuah pasar yang hanya ramai pada seminggu sekali. Hari lain pasar itu sepi.
Di pinggiran embung Oeltuah terdapat juga beberapa bangku panjang yang terbuat dari semen. Embung ini sering dimanfaatkan warga untuk membersihkan badan, pakaian, dan kendaraan bermotor tertentu.
Kadangkala pengunjung bendungan raknamo juga singgah di Embung Oeltuah untuk piknik. Jadi tempat ini semacam pilihan ketua untuk piknik setelah bendungan Raknamo.
Pengunjung dapat membeli jajan atau makanan di sepanjang jalan masuk cabang raknamo dari jalan Timor Raya. Saat ini sudah banyak pengusaha yang membuka usaha penganan atau makanan dan minuman.
Beberapa warga setempat menyediakan jasa foto profesional dengan kamera yang mumpuni. Jasa mereka tidak mahal alias ramah di kantong. Dengan kalian menggunakan jasa mereka kalian turut membangun ekonomi masyarakat setempat.
Ayo berkunjung ke bendungan Raknamo. Lihatlah hasil kerja para pemimpin negeri kita. Dukunglah kerja pemerintah saat ini dengan menjaga fasilitas publik yang telah mereka bangun, itu termasuk bendungan Raknamo.
Sekian.